Main Article Content

Abstract

Seiring peningkatan jumlah mahasiswa peserta didik pada program studi ilmu komputer atau informatika maka sangat diperlukan inovasi dan strategi pembelajaran yang lebih focus pada mempersiapkan lulusan untuk berkarir di bidang ilmu komputer dimana salahsatu kompetensi utamanya adalah kemampuan menulis kode program secara efektif. Untuk meningkatkan kompetensi pemrograman mahasiswa sangat dibutuhkan banyak latihan menulis kode program sehingga mahasiswa dapat memiliki pengalaman yang cukup untuk menyelesaikan permasalahan komputasi. Banyaknya jumlah latihan menulis program yang diberikan oleh pengajar disamping pengikatan jumlah mahasiswa yang tidak berbanding lurus dengan peningkatan jumlah pengajar maka sangat dibutuhkan adanya sistem penilaian otomatis untuk kode program khususnya pada mata kuliah algoritma dan struktur data. Sistem penilaian otomatis ini harus bersifat objektif, adil, serta mampu memberikan umpan balik kepada peserta didik. Pada tulisan ini diajukan sebuah sistem penilaian otomatis menggunakan Java ProcessBuilder. Sistem penilaian otomatis ini bekerja berdasarkan prinsip pengujian black box. Java ProcessBuilder mampu untuk digunakan dalam membangun sistem pengujian otomatis untuk menguji kode program dan memberikan umpan balik hasil baik berupa output yang benar maupun kesalahan program yang dapat kembali diperbaiki oleh peserta didik.

Keywords

sistem penilaian otomatis process builder pengujian black box

Article Details

Author Biographies

Sugiarto Cokrowibowo, Universitas Sulawesi Barat

Program Studi Informatika

Nuralamsah Zulkarnaim, Universitas Sulawesi Barat

Program Studi Informatika

Muh. Fahmi Rustan, Universitas Sulawesi Barat

Program Studi Informatika

Dita Yustianisa, Universitas Sulawesi Barat

Program Studi Informatika